1st International CRAFT Animation Festival (CRAFT) adalah sebuah festival film animasi khusus (nichē film festival) berbasis kerajinan tangan (hand craft) pertama di Asia.
Ide dasar dari CRAFT International Animation Festival adalah untuk memberi keseimbangan kepada dominasi animasi tiga dimensi (3D) di belahan dunia terkait, dengan emperkenalkan kepada penonton, khususnya kepada para seniman muda, teknik-teknik animasi klasik; mempertemukan mereka dengan para kreator, memberikan workshop-workshop, memutar film-film, dan melahirkan animasi-animasi seni analog yang fokus mengolah bahan- bahan dengan pijakan metode-metode tradisional yang terkombinasi.
Berawal dari kegelisahan sekelompok kreator animasi atas kurangnya minat industri animasi nasional terhadap animasi tradisional dan stop motion, yang sejatinya merupakan keahlian dasar semua jenis animasi. Kepedulian kemudian terbangun dari kesadaran akan potensi SDM dan SDA yang ada dan keinginan untuk mengembangkan potensi-potensi tersebut secara global.