Donasi

Animasi tumbuh bersama generasi!
Animasi juga menjadi bagian tak terpisahkan dalam hidup masyarakat. Animasi hadir dari layar TV, layar perak di gedung-gedung bioskop, layar tancap di berbagai pelosok daerah, sampai layar yang ada di perangkat digital kita sehari-hari. Kita semua adalah bagian dari semua itu, baik sebagai penikmat maupun pelaku, sebagai konsumen maupun produsen.


Pengetahuan animasi, sinema, dan literasi audiovisual tentunya jadi sangat vital bagi masyarakat sekarang. Sejak 2017, Animasi Club berkontribusi lewat produksi dan distribusi pengetahuan ekosistem animasi. Hasil dari kerja-kerja kami, baik itu terbitan tulisan berkala hingga diskusi dan lokakarya, selalu terbuka untuk diakses publik.


Kerja-kerja ini butuh komitmen bersama untuk bisa terus berlanjut. Untuk itu kami mengundang partisipasi teman-teman semua, untuk mendukung Animasi Club lewat donasi. Donasi teman-teman akan berkontribusi langsung untuk:

  • Pemeliharaan media online animasiclub.org, agar tetap mengudara dan bisa diakses publik secara gratis.
  • Penyelenggaraan diskusi dan lokakarya, sebagai upaya penyebaran pengetahuan animasi dan literasi audiovisual untuk publik.
  • Operasional riset atau penelitian, yang hasilnya akan bisa diakses publik lewat terbitan berkala di animasiclub.org.
  • Penerjemahan teks dan konten media, dari Bahasa Indonesia ke Inggris dan sebaliknya, untuk konsumsi publik yang lebih luas.
  • Pengembangan program dan produk Animasi Club, karena publik punya kepentingan dan kebutuhan yang beragam, yang tentunya perlu pendekatan dan pelayanan yang beragam pula.

Donasi bisa dikirimkan ke rekening berikut ini:

Rekening BCA no. 8467011311 an. Hizkia Subiyantoro